Cara Sukses Jualan di Facebook

Siapa yang tidak mengenal Facebook? sosial media ini sudah dikenal oleh masyarakat dunia termasuk indonesia. Hampir seluruh kalangan menggunakan Facebook, dengan maksud memanfaatkan fasilitas yang disediakan oleh situs tersebut. Salah satu fasilitas yang disediakan oleh facebook adalah tersedianya ruang untuk berpromosi. Baik itu Gratis dan berbayar..

Mungkin seiring dengan anda membaca artikel yang berjudul "cara sukses jualan di Facebook" ini, anda sudah pernah promosi lewat facebook, entah apapun bentuk produknya. Dalam hal ini saya akan mencoba memberikan cara-cara yang tepat agar sukses jualan di situs jejaring sosial ini dengan langkah secara teknis yang harus anda lakukan :

1. Profil yang terpercaya
Dalam melakukan penawaran, kepercayaan adalah hal yang penting!!, mari mulai membangun kepercayaan yang berasal diri sendiri sebelum kepercayaan terhadap produk. Siapa yang menjual, sangat mempengaruhi apa yang dijual walaupun produknya berkualitas. Jika yang menawarkan tidak dapat dipercaya maka produk tersebut akan sulit terjual.

Tujuan seseorang melihat profil anda adalah mereka ingin mengetahui siapa anda, mereka ingin mengenal anda lebih jauh. Setelah melihat semua informasi pada profil dan foto-foto anda mereka akan menyimpulkan apakah suatu keputusan yang tepat jika mereka membeli dari anda. Nah, berikut adalah bebarapa hal yang dapat dilakukan agar seseorang yang melihat profil anda dapat menaruh kepercayaan terhadap anda.

  • Masukkan alamat kontak yang bisa dihubungi, seperti email, alamat website, dan no. telp, sehingga memudahkan orang lain untuk menghubungi anda sewaktu-waktu.
  • Cantumkan beberapa nama perusahaan yang pernah mempekerjakan anda, berikut dengan posisi jabatan yang pernah anda emban selama bekerja diperusahaan tersebut. Jika anda pernah bekerja di perusahaan ternama ini akan sangat membantu dalam meningkatkan kredibilitas.
  • Quotations, jangan pernah lewatkan yang satu ini. Quotations menunjukkan cara pandang anda terhadap sesuatu, dan prinsip serta nilai-nilai yang anda pegang.
  • Jadilah member dari Fans page orang-orang terkenal yang berkaitan dengan bidang anda.
  • Pilih aplikasi yang lebih profesional. Kurangi aplikasi hiburan seperti game, dll.
  • Cantumkan sebanyak mungkin informasi yang diminta selama tidak mengganggu privasi anda. Semakin lengkap akan semakin bagus, karena orang lain membutuhkan informasi yang cukup untuk bisa lebih percaya
  • Postinglah sesuatu yang bermanfaat pada status anda, akan lebih baik jika berkaitan dengan produk anda, secara berkala lebih baik untuk meyakinkan bahwa anda masih bersama mereka di facebook.
  • Masukkan foto-foto prestasi anda, kegiatan yang berkaitan dengan bisnis anda, foto dengan orang-orang terkenal di bidang yang anda geluti. Jika belum ada, tidak ada salahnya menyertakan beberapa foto bersama keluarga atau teman-teman anda. Ini menunjukkan bahwa anda masih punya kehidupan sosial di luar urusan bisnis. Jadilah diri sendiritanpa harus meninggalkan kesan profesionalisme. 
artikel ini belum selesai, masih berlanjut...berhubung mata sudah tidak mendukung dan jari-jari tangan lelah. Jadi sampai disini dulu, besok sambung lagi...

Makasih semoga manfaat !!! :)

Related Post:

0 Komentar untuk "Cara Sukses Jualan di Facebook "

Silahkan Komentar&tanya jawab sesama pengunjung dengan bahasa yang sopan dan bermanfaat. Jika komentar yang Anda Tuliskan, menurut saya tidak berkaitan dengan artikel diatas atau tidak termasuk kebijakan dan peraturan, tanpa konfirmasi akan dihapus. Untuk kenyamanan dan kelangsungan perkembangan BLOG ini agar sekiranya memberikan saran dan kesan yang baik agar penulis lebih bersemangat.
Silahkan di Share ke berbagai media jika Tulisan di blog ini bermanfaat...

Terima kasih, Salam SCBN

Back To Top